Krisis Ekonomi Akibat Virus Corona, DPD Dan Fraksi PAN Bantu Warga Kurang Mampu

Berita antara 2.com
0

Beritaantara2.com Muba Sumsel -- Penyakit Corona Virus atau Covid 19 sedang melanda dunia, tak terkecuali  Indonesia.  

Dampak dari pandemi penyakit  ini antara lain krisis atau resesi ekonomi, dimana harga barang-barang  kebutuhan pokok melonjak tinggi sementara  produktivitas dan penghasilan masyarakat menurun. 

Untuk mengantisipasi hal ini berbagai elemen di tanah air, termasuk di Kabupaten Muba turut  berpartisipasi meringankan beban  masyarakat dengan memberikan bantuan barang-barang kebutuhan pokok. Salah satu elemen masyarakat itu adalah Dewan Pimpinan Daerah (DPD) dan Fraksi i Partai Amanat Nasional (PAN) Kabupaten Muba.

Dibincangi media ini selasa 31/03/2020 ketua  DPD PAN Muba-H. Rabik HS SE, mengatakan bahwa PAN  Muba setiap tahun rutin menyalurkan bantuan kepada masyarakat, khususnya pada saat Covid 19 melanda dunia termasuk indonesia ini.
“Beberapa hari  ini DPD PAN sedang mengadakan sosialisasi dan penyuluhan tentang  Covid 19, selain itu kami juga memberikan bantuan beras sebanyak 8000 (delapan ribu) sack  kepada masyarakat  Sekayu yang kurang mampu,  dan saat ini kami sedang memesan perangkat Hand Sanitizer untuk dibagikan ke-30 masjid di Muba, sedangkan Fraksi PAN seluruh anggotanya menyisihkan penghasilan satu bulan untuk membantu masyarakat kurang mampu,” terangnya.

“Dan untuk  Ramadhan serta Lebaran tahun ini kami dari Fraksi  PAN, akan menyisihkan penghasilan kami guna membantu masyarakat kurang mampu, dan apabila krisisi ini  masih berlanjut insya allah kami masih tetap membantu,  tapi kita berdoa mudah-mudahan wabah Covid 19 ini segera berakhir dan ekonomi masyarkat kembali pulih,” imbuhnya.
Sementara itu Lurah Soak Baru, H. Bastari dibincangi media ini di Kantor Lurah Soak Baru Jalan Kolonel Wahid Udin Sekayu Kabupaten Muba, mengatakan bahwa atas nama warga dan masyarakat Soak Baru dirnya menyampaikan ucapan terimakasih kepada DPD dan Fraksi PAN Kabupaten Muba, yang sudah sering membantu masyarakat Soak Baru.

“Sudah sering partai PAN memberikan tali asih dan bantuan kepada masyarakat,  oleh karena itu saya atas nama masyarakat Soak Baru menyampaikan terimakasih kepada DPD dan anggota Dewan dari Partai PAN yang sudah menyalurkan bantuannya kepada kami warga Soak Baru khususnya. Doa kami  semoga Tuhan membalas kebaikan mereka,” ucapnya. 

Reforter Muba Penulis (agus).
Redaksi , kritik/ saran Hp 08127919103.

Posting Komentar

0Komentar

Please Select Embedded Mode To show the Comment System.*