Bandar Lampung (beritaantara2.com) - Ketua Laskar MerahPutih Indonesia (LMPI) Markas Daerah Provinsi Lampung Alisa Hendra didampingi Sekretaris Laskar MerahPutih Indonesia (LMPI) Markas Daerah Provinsi Lampung R. Budiyanto, menghadiri undangan Pelantikan DPD dan DPC Generasi Anti Narkotika Nasinal (GANN) se-Provinsi Lampung yang dinakhodai Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Generasi Anti Narkotika Nasional (GANN) Hj. Anita Putri, SH.M.Pd berlangsung di hotel Horison kota Bandar Lampung, hari ini, Minggu, 14 Maret 2021.
Pelantikan dilakukan oleh Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Generasi Anti Narkotika Nasional (GANN) yakni Presiden GANN Bapak Fachrudin Sanghaji Bima.
Pada pelantikan ini ketua LMPI Lampung Alisa Hendra mendapat kepercayaan didaulat sebagai Dewan Penasehat DPD GANN Lampung.
" Ya, saya merasa mendapat kehormatan untuk posisi ini di kepengurusan GANN Lampung. Mudah mudahan GANN Lampung bisa memberikan kontribusi untuk menyelamatkan generasi dari bahaya narkoba" ujar Hendra.
Hadir dalam acara tersebut Gubernur Lampung yang diwakili oleh bapak Intizam ,selaku Staf Ahli bidang Kemasyarakatan Provinsi Lampung, Kapolda Lampung diwakili oleh AKBP A.Rahman Napitupulu, S.H selaku WadirBinmas, perwakilan BNN Lampung, mantan Kapolda Lampung Irjen.Dr.H.Ike Edwin,S.I.K, S.H selaku Dewan Pembina GANN Lampung, Ormas LIRA dan lain-lain.
Acara berlangsung dengan himat dan tetap mematuhi protokol kesehatan.(B).
Redaksi (Herman Talo)