Tanggamus,Beritaantara2.id – Diduga depresi, SD (45) pemuda lajang warga Pekon Negeri Ngarip Kecamatan Wonosobo, Kabupaten Tanggamus nekat gantung diri, Sabtu, 24/9/2022.
Kapolsek Wonosobo, Iptu Juniko mengatakan, jasad SD pertama kali ditemukan warga yang hendak ke sawah sekitar pukul 7:00 WIB yang kemudian memberi tahu tetangga korban atas nama Darusman.
Korban ditemukan gantung diri di pohon durian yang berada di belakang rumahnya. Kemudian warga melaporkan temuan tersebut ke Polsek Wonosobo.
Mendapat laporan tersebut, anggota Polsek Wonosobo langsung mendatangi tempat kejadian perkara (TKP) untuk melakukan identifikasi, kemudian membawa korban ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Batin Mangunang Kota Agung untuk dilakukan pemeriksaan secara medis.
Ditambahkan Iptu Juniko, berdasarkan keterangan warga setempat, korban merupakan pasien tetap Puskesmas Siringbetik Wonosobo dengan sakit depresi.
“Keluarga menerima kejadian itu sebagai musibah, dan atas permintaan keluarga, tidak dilakukan autopsi kepada korban kemudian diserahkan kepada keluarga untuk dimakamkan,” imbuhnya.( Sukri )