Way Kanan - Kapolsek Kasui Polres Way Kanan Iptu Nursyamsi memimpin apel pengecekan lokasi persiapan logistik Pilkada serentak tahun 2024, bertempat di laksanakan halaman perkantoran Kecamatan Kasui Kabupaten Way Kanan, Jum'at (22/11).
Hadir dlm giat apel tersebut, Camat Kasui Hasanuddin dan Babinsa, Bhabinkamtibmas, anggota PPK dan panwaslu Kecamatan Kasui serta linmas
Dalam kesempatan tersebut Iptu Nursyamsi mengatakan, kegiatan ini dilakukan dalam rangka untuk mengetahui kesiapan pelaksanaan Pilkada 2024, sehingga dalam pelaksanaannya, akan lancar tanpa adanya hambatan apapun.
"Mengingat pelaksanaan Pilkada serentak yang tinggal beberapa hari ini, maka diharapkan baik pelaksana, pengawas, dan elemen masyarakat untuk dapat berpartisipasi dan menjaga Kamtibmas yang kondusif di wilayah Kasui, agar pelaksanaan Pilkada serentak dpat berjalan dengan sukses,"ujar Nursyamsi.
Hal senada juga dikatakan oleh
Camat Kasui Hasanuddin, bahwa kegiatan apel pengecekan lokasi pilkada serentak di halaman perkantoran kecamatan kasui kabupaten way berjalan dengan lancar dan pada waktu pilkada serentak seluruh petugas pilkada serentak dalam keadaan sehat selalu ditutup (konsri.yusman.)