Jelang Ramadhan, Topan Andri Pimpin Gotong Royong Bersama Aparatur Pekon dan Warga Banjarsari

a
0

Tanggamus – Menjelang bulan suci Ramadhan 1446 H, Topan Andri bersama aparatur pekon dan masyarakat Pekon Banjarsari, Kecamatan Talang Padang, Kabupaten Tanggamus, menggelar kegiatan gotong royong pada Jumat, 28 Februari 2025.

Kegiatan gotong royong ini dilakukan sepanjang jalan raya, mulai dari perbatasan dengan Pekon Kali Bening hingga perbatasan dengan Pekon Sinar Banten. Tujuan dari kegiatan ini tidak hanya untuk membersihkan lingkungan, tetapi juga untuk mempererat tali silaturahmi antarwarga dalam menyambut bulan penuh berkah.

Topan Andri menyampaikan bahwa gotong royong seperti ini merupakan bagian dari tradisi kebersamaan masyarakat dalam menjaga kebersihan dan kekompakan. "Menjelang Ramadhan, kita ingin memastikan lingkungan tetap bersih dan nyaman, sekaligus memperkuat kebersamaan di antara warga," ujarnya.

Masyarakat setempat pun antusias mengikuti kegiatan ini, menunjukkan semangat kebersamaan dalam menyambut bulan suci. Gotong royong ini diharapkan dapat menjadi kegiatan rutin untuk menjaga kebersihan dan keharmonisan di Pekon Banjarsari. (Oki)

Posting Komentar

0Komentar

Please Select Embedded Mode To show the Comment System.*